Home / Daerah / Hukum/Kriminal

Minggu, 26 Januari 2025 - 19:36 WIB

Tingkatkan Kewaspadaan pada Libur Panjang, Lapas Banyuwangi Sidak Kamar Warga Binan

 

Banyuwangi ,Liputannusantara.id- Momen libur panjang dalam rangka peringatan Isra Mikraj dan Tahun Baru Imlek menjadi perhatian khusus bagi jajaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuwangi untuk semakin meningkatkan kewaspadaan terhadap adanya potensi gangguan keamanan dan ketertiban (kamtib).

Sejumlah petugas melakukan inspeksi mendadak (sidak) pada beberapa kamar hunian, Sabtu (25/1) malam. Kegiatan itu juga dihadiri dan dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Banyuwangi, Mochamad Mukaffi.

Sidak itu dilakukan sebagai bagian dari deteksi dini terhadap segala potensi yang dapat menyebabkan terjadinya gangguan kamtib, sekaligus memastikan bahwa tidak ada barang terlarang pada kamar hunian.

Mukaffi menyebut, dalam sidak yang berlangsung selama kurang lebih dua jam itu tidak ditemukan adanya handphone maupun narkoba.

Baca Juga  Bidang Bina Marga DPUPR Kota.Tangerang Genjot Penyelesaian Pembangunan Infrastruktur

“Tidak ada handphone maupun narkoba, barang yang diamankan petugas hanya barang- barang yang disinyalir dapat disalahgunakan maupun dimodifikasi menjadi alat yang membahayakan,” ungkapnya.

Menurutnya, sidak sengaja dilakukan pada malam hari karena merupakan waktu rawan, sehingga selain memastikan tidak ada barang terlarang di kamar hunian, petugas juga melakukan kontrol terhadap seluruh area Lapas.

“Momen libur panjang ini tentu sangat kami waspadai, seluruh area Lapas kami pastikan aman dan tidak ditemukan hal-hal yang mencurigakan,” ujarnya.

Selain menggeledah kamar hunian, sidak juga dirangkai dengan melakukan tes urine kepada 20 orang warga binaan yang dipilih secara acak untuk memastikan tidak ada warga binaan yang mengkonsumsi narkoba dan obat-obatan terlarang.

Baca Juga  SDN Danau Batur Butuh Perhatian Serius dari Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang

“Hasilnya negatif semua, baik dari narkoba maupun obat-obatan terlarang,” terangnya.

Mukaffi menambahkan bahwa penggeledahan kamar hunian dan tes urine yang digelar secara rutin merupakan bentuk komitmen untuk mencegah adanya peredaran handphone, pungli dan narkoba (halinar) di Lapas Banyuwangi.

“Komitmen itu juga dalam rangka mendukung Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan,” imbuhnya.

“Tentu harapa kami Lapas Banyuwangi selalu berada dalam keadaan yang aman dan kondusif,” tutupnya.

Redaksi

Share :

Baca Juga

Daerah

Pastikan Imlek 2576/2025 Aman dan Nyaman, Polres Metro Tangerang Libatkan Tim Jibom Lakukan Sterilisasi di Vihara*

Daerah

Perayaan Natal Perdana Aliansi Pers Humbahas, Dihadiri Oleh Pemkab dan Forkopimda Humbahas

Banten

KPU KOTA TANGERANG GANDENG BUS TAYO DAN SI BENTENG SEBAGAI MEDIA KAMPANYE PILKADA 2024

Daerah

Bupati Humbahas Kukuhkan 26 Kepala Desa di Kecamatan Doloksanggul.

Daerah

Bupati Humbahas Tinjau Penataan Lingkungan Wilayah Desa dan Sapa Warga di Desa Simamora di Kec.Baktiraja.

Daerah

DPRD Humbahas Siap Dukung dan Dampingi PPPT Serta Terbitkan Surat Persetujuan Pembentukan Provinsi Tapanuli

Banten

Ketua Gabungnya Wartawan Indonesia GWI DPD provinsi Banten.Apresiasi Camat Kemeri Respon Cepat Berita Terkait PKH

Banten

PT. Bintang Kanguru mekarsari Di duga Melakukan Kejahatan Lingkungan Karena Pencemaran Udara

Contact Us