Home / Uncategorized

Kamis, 27 Februari 2025 - 20:20 WIB

Pondok Pesantren Ibadurrahman Tertimbun Longsor Akibat Hujan Deras di Bandar Lampung

Bandar Lampung, Liputannusantara.id – Pondok Pesantren Ibadurrahman, yang berada di bawah naungan Yayasan Putri Azizah ‘Isykarima Lampung, mengalami musibah longsor pada Kamis sore (27/2). Seluruh bangunan pondok yang terletak di Desa Umbul Konci, Kelurahan Sukamaju, Teluk Betung Barat, Kota Bandar Lampung, tertimbun tanah dan bergeser dari lokasi semula, hingga rata dengan tanah.

Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 16.00 WIB setelah hujan deras mengguyur wilayah Bandar Lampung dan sekitarnya selama kurang lebih empat jam. Akibatnya, tanah di sekitar pondok mengalami pergeseran, menyebabkan bangunan yang tadinya kokoh menjadi roboh dan tertimbun tanah.

Baca Juga  Ketua DPD Pemuda Batak Bersatu (PBB) Banten Sidak Posko Mudik Nataru 2024 di Pulo Merak-Grogol

Menurut pimpinan pondok, Bapak Mu’id Al Fath, kejadian ini pertama kali diketahui saat pihaknya mendatangi lokasi dan mendapati bangunan pondok sudah tidak terlihat lagi.

“Kejadiannya sekitar pukul 16.00 WIB saat hujan deras mengguyur selama kurang lebih empat jam. Bangunan yang tadinya kokoh akhirnya longsor dan rata dengan tanah,” ungkapnya.

Baca Juga  Mantapkan Pembinaan Warga Binaan, Lapas Tabanan Launching Jineng Creative Londry

Akibat musibah ini, kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah. Pimpinan pondok yang juga Ketua Yayasan, Bapak Mu’id Al Fath, berharap adanya uluran tangan dari para dermawan untuk membantu membangun kembali pondok yang telah mereka dirikan dengan susah payah.

“Kami sangat berharap bantuan dari para dermawan. Pondok ini baru saja hampir selesai dibangun, tapi kini harus menghadapi cobaan berat ini,” ujarnya penuh harap.

Redaksi

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Wakil Bupati Junita Rebeka Marbun, SH, MAP meninjau bencana tanah longsor dan Banjir di Kecamatan Pakkat.

Uncategorized

Bupati Humbahas Berangkatkan Siswa Asal Humbahas Mengikuti GIP di Jakarta.

Uncategorized

Agus Flores Katakan Sosok Menteri Imigrasi dan Pemasyarakat, Trahnya Jelas Turunannya Tidak Sombong

Uncategorized

PW FRN dan Kapolres Situbondo Bersinergi Jelang Ramadhan untuk Keamanan dan Ketertiban

Uncategorized

Serah Terima Jabatan Bupati Humbang Hasundutan Oloan – Rebeka: Siap Melayani Masyarakat dengan sepenuh hati

Uncategorized

Prof DR KH Sutan Nasomal SH,MH : Kegiatan Media Nasional Selama Pilpres & Pilkada Habis Manis Sepah Di Buang.

Uncategorized

Bupati Humbahas Buka Kegiatan Pembinaan dan Pengawasan Pengelolaan Keuangan Desa.

Uncategorized

Kapolri Terima Audiensi Menteri Imipas, Pastikan Kolaborasi Pemberantasan Narkoba

Contact Us