Home / Daerah / Tangerang / TNI/Polri

Kamis, 30 Januari 2025 - 22:31 WIB

Polres Metro Tangerang Kota Gelar Sertijab dan Pisah Sambut 7 PJU dan 2 Kapolsek

TANGERANG,Liputannusantara.id — Sebanyak 9 satuan kerja atau satuan wilayah di lingkungan Polres Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya terdiri dari 7PJU dan 2 Kapolsek resmi melaksanakan Sertijab dan pisah sambut. Kamis, (30/1/2025) pagi WIB.

Pergantian tersebut ditandai dengan acara serah terima jabatan (sertijab) pejabat utama (PJU) Polres Metro Tangerang Kota dan Kapolsek jajaran. Rangkaian sertijab diawali dengan upacara sertijab di lapangan upacara Mapolres, Jalan Perintis Kemerdekaan, Kelurahan Babakan, Kecamatan Tangerang, kota Tangerang, Banten.

Setelah sertijab dilanjutkan dengan acara pisah sambut. Acara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho dan dihadiri Wakapolres AKBP Eko Bagus Riyadi serta jajaran pejabat utama dan kapolsek jajaran.

Dalam sambutannya, Komisaris Besar Polisi Zain Dwi Nugroho menyampaikan apresiasi kepada pejabat lama atas dedikasi dan kerja keras mereka selama bertugas. Mutasi jabatan dalam organisasi merupakan hal yang biasa untuk penyegaran dan promosi jabatan sebagai wujud penghargaan dari pimpinan atas kinerja yang telah dilakukan.

Baca Juga  Ketum OMBB Pertanyakan, Tindak Lanjut LP Di Kajati Bengkulu,,,,

“Terima kasih kepada pejabat lama yang selama ini telah bekerjasama bersama saya. Banyak kontribusi dan pencapaian yang telah diraih. Semoga selalu diberikan kesuksesan, kesehatan dan keberkahan,” ujarnya.

Zain mengucapkan selamat datang kepada pejabat baru. “Saya percaya, rekan-rekan adalah anggota Polri terbaik yang dipilih pimpinan untuk memgemban amanah. Untuk itu silakan kepada pejabat baru langsung menyesuaikan diri (adaptasi) dengan lingkungannya, segera turun langsung ke masyarakat, layani dengan baik dan tampung permasalahan yang ada untuk segeravdicarinsolusi pemecahannya. Jaga Loyalitas, Kejujuran dan Integritas dalam melaksanakan tuga. Jadilah suri tauladan yang baik buat anggota,” imbuhnya.

Baca Juga  Pengacara Alvin Lim Tutup Usia, Tommy Wijaya S.H.,C.Md Bela Sungkawa : Beliau Orang Baik

Sertijab tersebut menindaklanjuti keputusan Kapolda Metro Jaya ST-9-1-KEP-2025, tertanggal 10 Januari 2025. Berikut daftar Pejabat Utama (PJU) dan Kapolsek.

Kabag Ops dari Kompol Muhamad Endi Mahandika kepada AKBP Bayu Suseno

Kasat Reskrim dari Kompol David Yunior Kanitero kepada AKBP Dicky Fertoffan Bachrier

Kasat Narkoba dari AKBP Dicky Fertoffan Bachrier kepada Kompol Rihold Sihotang

Kasat Lantas dari Kompol Joko Sembodo kepada AKBP Nopta Histaris Suzan

Kasat Tahti dari Kompol Budi Harjono kepada AKP Nurjaya

Kepala Seksi Pengawasan (Kasiwas) Kompol Evarmon Lubis

Kasikum dari Kompol Evermon Lubis kepada Kompol Budi Harjono.

Kapolsek Benda dari Kompol Hadi Wiyono kepada AKP Rohmatulloh

Kapolsek Neglasari AKP Dikie Wahyudi kepada AKP Imron Mashadi.

Humas

Share :

Baca Juga

Tangerang

Angka Harapan Hidup di Tangsel Tembus 75,64 Tahun, Lebih Tinggi dari Rata-Rata Nasional

Daerah

Kurangi Tingkat Overcrowding, Lapas Tabanan Mutasi 2 Orang Warga Binaan

Daerah

Lapas Banyuwang kembali Gelar Mobile VCT, 60 Warga Binaan Dites

Daerah

Rutan Rengat Gelar Razia Kamar Hunian Warga Binaan 

Daerah

“LAPAS JEMBER PERINGATI ISRA MI’RAJ NABI MUHAMMAD SAW 1446 H”

Banten

Menyambut Imlek 2025, Pengurus FRN Kabupaten Tangerang Gelar Pertemuan

Banten

Proyek Tembok Penahan Tanah TPT Di Kampung Cayur RT 04/01 Desa Rancailat Diduga jadi Ajang Korupsi Dan Abaikan UU KIP

Banten

PWI Banten Gelar Rapat Pleno Akhir Tahun, Putuskan Sanksi Tegas untuk Anggota yang Melanggar PD/PRT

Contact Us