Neglasari,Liputannusantara.id-Pemilihan tingkat RW 13 dan RT di Kelurahan Karang Sari, Kecamatan Neglasari, pada Minggu, 19 Januari 2025, berlangsung dengan penuh semangat dan partisipasi aktif dari warga. Antusiasme warga terlihat sejak pagi hari, di mana mereka dengan gembira menggunakan hak pilihnya. Proses pemungutan suara diwarnai dengan suasana kekeluargaan, sorak-sorai, dan semangat kebersamaan saat penghitungan suara berlangsung.
Tanggapan salah satu warga RW 13, Bapak Jekrem, mencerminkan semangat kebersamaan tersebut. “Siapapun pemenangnya, kita tetap satu keluarga. Jangan sampai terjadi perpecahan di antara kita,” ujarnya penuh harap.
Sebanyak 1.202 suara terhitung dalam pemilihan kali ini, yang menggunakan sistem 1 KK 1 suara. Berikut adalah nama-nama pemenang tingkat RT:
RT 01: M. Amirullah
RT 02: Ali Iskandar
RT 03: Rosidi
RT 04: Aseprudin
RT 05: Alimi
Di tingkat RW, terdapat tiga kandidat bersaing untuk posisi ketua, dengan pemenang adalah Jamin, yang merupakan inkumben, memperoleh 496 suara.
Sebagai penutup dari acara ini, warga merayakan kemenangan dengan suara petasan, menjadikannya pesta rakyat yang penuh sukacita. Kegiatan pemilihan ini dipusatkan di Pendopo RW 13 Kelurahan Karang Sari.
Harapan besar disampaikan oleh warga kepada para pemimpin terpilih agar dapat meningkatkan pelayanan yang lebih humanis, melayani dengan tulus, dan terus menjaga semangat persatuan dalam lingkungan RW 13. Pemilihan ini membuktikan bahwa kebersamaan adalah kunci dari harmoni dalam masyarakat.
Marbun