Home / Daerah

Sabtu, 25 Januari 2025 - 10:01 WIB

Pangkoopsud II Terima Audiensi Ketua Badan Kerja Sama Gereja-gereja (BKSG) Kota Makassar

Makassar, Liputannusantara.id– Penkoopsud 2.Panglima Komando Operasi Udara (Pangkoopsud) II Marsda TNI Deni Hasoloan Simanjuntak menerima audiensi Ketua Badan Kerja Sama Gereja-gereja (BKSG) Kota Makassar, Bpk. Pdt. Andrie Oktavianus Massie, S.Th., di ruang audiensi Makoopsud II, Makassar (24 /1/25).

Pertemuan yang berlangsung dalam suasana penuh keakraban tersebut turut dihadiri oleh sejumlah perwakilan dari BKSG dan jajaran pejabat Koopsud II.Pangkoopsud II Marsda TNI Deni Hasoloan Simanjuntak didampingi oleh sejumlah pejabat Koopsud II, di antaranya Asintel Kaskoopsud II Kolonel Sus Dayan Butar-butar, Kaku Koopsud II Kolonel Adm Heraclitos W.S. Rendeo dan beberapa pejabat lainnya.

Baca Juga  Bupati Humbahas Tinjau Penataan Lingkungan Wilayah Desa dan Sapa Warga di Desa Simamora di Kec.Baktiraja.

Dalam sambutannya, Pangkoopsud II mengucapkan selamat Hari Natal kepada Umat Kristiani di Sulawesi Selatan. “Semoga melalui perayaan Natal, kita dapat memperoleh damai dan kekuatan untuk melaksanakan tugas dengan baik. Yesus Kristus yang datang dalam kesederhanaan menjadi panutan bagi kita semua untuk menjalani kehidupan dengan iman dan ketulusan,” ujar Marsda TNI Deni Hasoloan Simanjuntak. Beliau juga menyampaikan selamat Tahun Baru 2025, dengan harapan tahun ini membawa keberkahan dan kemajuan yang lebih baik.

Baca Juga  Rapat Koordinasi Tiga Pilar Neglasari untuk Pengamanan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025

Selain berbincang terkait sinergi dan kolaborasi, kegiatan audiensi juga diisi dengan doa bersama dan sesi foto bersama sebagai bentuk kebersamaan.

Pertemuan ini menjadi wujud nyata komunikasi dan kerja sama antara Koopsud II dan komunitas lintas agama di Makassar. Melalui dialog semacam ini, diharapkan semakin terjalin hubungan yang harmonis dalam mendukung terciptanya kedamaian dan kebersamaan di tengah masyarakat.

Share :

Baca Juga

Banten

Modus Kenalan, Pelaku Curanmor dan Penadah Diamankan Polsek Teluknaga*

Daerah

Tumbuhkan Rasa Nasionalisme, Lapas Tabanan Libatkan Warga Binaan Dalam Kegiatan Upacara Bendera

Banten

Peringati Hari Guru Nasional, SDN KOHOD Tiga Gelar Upacara Bendera

Daerah

Pemkab Samosir Gelar Forum Konsultasi Publik Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Samosir Tahun 2026

Daerah

Kepala BSSN Hadiri Literasi #Jaga Ruang Siber di Humbahas.

Daerah

Oknum ASN Diduga TS Oloan-Rebecka Terjaring OTT Terkait Politik Uang

Daerah

Disidangkan Kembali Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Santriwati Di Pengadilan Negeri Kota Mungkid

Daerah

Lapas Banyuwangi Bangun Sinergi dengan Kodim 0825 Banyuwangi untuk Sukseskan Program Ketahanan Pangan

Contact Us