Home / Daerah / Finansial

Kamis, 10 Agustus 2023 - 11:39 WIB

Bupati Humbahas Bersama BI Sibolga, Panen Bawang Merah di Desa Dolokmargu Lintong nihuta.

 

Humbahas.id-Bupati Humbahas Dosmar Banjarnahor, SE bersama Kantor Perwakilan BI (Bank Indonesia) Sibolga panen bawang merah di lahan demplot milik Kelompok Tani Tobing di Desa Dolokmargu Kecamatan Lintongnihuta, Rabu (9/8/2023).

Hadir dalam panen itu, Kadis Pertanian dan Ketapang Ir Junter Marbun, Kadis Peternakan dan Parikanan Parman Lumbangaol, Kadis Kopenaker Nurliza E Pasaribu, Kepala Desa Dolokmargu Marganda Silaban, Manager Unit Pelaksanaan Pengembangan UMKM, Keuangan Inklusif dan Ekonomi Keuangan Syahriah (UPPUKIS) BI Sibolga Yudha Rizkianto Agoes, Konsultan Pengembangan UMKM BI Sibolga Mustafa Kamal dan lainnya.

Dalam pertemuan itu, Yhuda Rizkianto Agoes mengucapkan terimakasih kepada Bupati Humbahas atas perhatian dan kepedulian terhadap petani, ini menjadi berkat bagi masyarakat. Pertanaman lahan demplot bawang merah ini, BI Sibolga bekerjasama dengan Kelompok Tani Tobing. Tujuannya untuk pengendalian inflasi dan meningkatkan produktivitas pertanian. Ini juga merupakan gerakan nasional pengendalian inflasi pangan (GNPIP).

Baca Juga  Wakil Bupati Samosir Sampaikan Nota Pengantar Atas Rancangan KUA - PPAS RAPBD 2024.

 

Ketua Kelompok Tani Tobing Masran Lumbantoruan mengucapkan terimakasih kepada Bupati Humbahas dan rombongan dan pihak BI Sibolga atas kehadirannya dalam kegiatan panen bawang merah.

Bupati Humbahas menjelaskan bawang merah milik Kelompok Tani Tobing sempat mengalami kekeringan karena musim kemarau. dan untuk mengantisipasi gagal panen karena kemarau, pemkab menyediakan mobil Damkar untuk mengangkut air ke lahan penanaman bawang merah untuk disiramkan ke media tanam. Ini dilakukan sebagai tanda keseriusan Pemkab Humbahas mendukung program pertanian.

“Harapan kita bersama, di Dolokmargu ini, kita fokuskan dulu bercocok tanam bawang merah dan jagung. Biar jauh lebih sejahtera kehidupan masyarakat. Pertanaman bawang merah ini harus berkelanjutan dan berhasil.
Di Kabupaten Humbahas sudah ada rumah kemasan, ke depan sudah harus kita menyediakan mesin pencacah bawang merah . Selama ini bawang merah dijual hanya ke pasar. Tapi kalau kita buat bawang merah kemasan, dengan kemasan yang menarik, yang pasti sudah punya nilai jual yang lebih baik bagi petani.
“Terimakasih, kepada BI Sibolga yang sudah bekerjasama membuat lahan demplot bawang merah bersama Kelompok Tani Tobing. “Kita berharap, BI Sibolga terus bekerjasama dengan masyarakat Humbang Hasundutan dalam pengembangan pertanian, termasuk memikirkan mesin pencacah bawang merah, supaya petani-petani di Humbang Hasundutan semakin sejahtera kedepannya,”jelas Bupati Humbahas.

Baca Juga  Proyek Penataan Lahan Rumah Sakit di Komplek RSUD dr Hadrianus Sinaga Kabupaten Samosir T.A 2022, Dikerjakan Tidak Sesuai Dengan Papan Proyek.

 

(Tonny.S)

Share :

Baca Juga

Daerah

Pemkab Humbahas Laksanakan Berbagai Kegiatan Untuk Menyambut Hari Jadinya Humbahas Ke 20.

Daerah

Tim Assesor UNESCO Global Geopark Kunjungi Danau Toba di Baktiraja Humbahas.

Daerah

Bupati Samosir Hadiri Pembukaan KFC Danau Toba Rally 2023.

Daerah

Bupati Taput Membuka Turnamen Sepak Bola Ombus-Ombus Cup 2023

Daerah

RS. MURNI TEGUH HORAS INSANI BERAMA PEMKAB SAMOSIR GELAR PEMERIKSAAN KESEHATAN GRATIS.

Daerah

TP. PKK Provsu Evaluasi UP2K ke Desa Lumban Suhisuhi Toruan.

Daerah

Bupati Humbahas Tinjau Dan pastikan Kwalitas Pembangunan Jalan di Pollung dan Batas Samosir.

Daerah

PEMKAB SAMOSIR TERIMA PENGHARGAAN PARAMESTI DARI MENKES RI.

Contact Us